Advertisement

PUPR Dukung Puri Arraya Bogor Siapkan Perumahan Berbasis Komunitas

Foto Istimewa

Jakarta,desernews.com
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal Perumahan akan menggandeng para pengembang di Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat untuk mempersiapkan perumahan berbasis komunitas bagi masyarakat berpenghasilan rendah.

Adanya pasokan rumah subsidi serta lahan perumahan yang masih tersedia diharapkan dapat membantu komunitas masyarakat untuk memiliki hunian yang layak huni dengan harga yang terjangkau. “Salah satu lokasi perumahan berbasis komunitas yang kami siapkan bersama para pengembang ada di daerah Ciampea, Kabupaten Bogor,” ujar Direktur Jenderal Perumahan Kementerian PUPR, Khalawi Abdul Hamid di Bogor, Kamis kemarin.

Beberapa hal yang perlu diperhatikan bagi komunitas masyarakat adalah mereka merupakan masyarakat berpenghasilan rendah yang memang belum memiliki rumah. Selain itu, mereka juga memiliki kemampuan membayar kredit pemilikan rumah (KPR) serta bersedia menempati hunian tersebut.

Khalawi menerangkan, salah satu pengembang yang telah bersedia melaksanakan program perumahan berbasis komunitas di Bogor adalah PT. Delta Pinang Mas yang merupakan anggota dari Delta Group. Pengembang yang merupakan anggota dari asosiasi Himpunan Pengembang Pemukiman Dan Perumahan Rakyat (Himperra) tersebut telah menyediakan lahan seluas 20 hektar untuk perumahan.

“Kami berharap pengembang-pengembang lain di Indonesia bisa mendukung program tersebut. Mari kita bantu masyarakat agar bisa tinggal di rumahnyang layak huni,” harapnya.

Lokasi kunjungan di laksanakan di Perumahan Puri Arraya yang berlokasi Cicadas Bojong Rangkas, Ciampea, Kabupaten Bogor. Tipe rumah yang nantinya akan dibangun oleh pengembang untuk program perumahan komunitas adalah rumah subsidi tipe 28 dengan luas tanah sekitar 60 meter persegi.

“Kami telah menyediakan lahan seluas 20 hektar dan akan dibangun sekitar 300 unit rumah bersubsidi untuk perumahan komunitas. Harga jual untuk rumah subsidi tipe 28/60 adalah Rp 167 juta dan angsuran rumah yang sangat terjangkau sekitar Rp 1,2 juta per bulan,” katanya. (*)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button
Close
Close

Adblock Detected

Harap nonaktifkan aplikasi AdBlock nya terlebih dahulu.. Terima Kasih