Advertisement

Gelap Gulita dan Rawan Begal, Camat Galang Mohon Lampu Penerangan Jalan ke Bupati Deli Serdang

Camat Galang, Asma Fitriyan Syukri pada salah satu momen saat menerima penghargaan di Pemkab Deli Serdang

Galang, desernews.com

Camat Kecamatan Galang, Asma Fitriyan Syukri mengajukan surat permohonan Lampu Penerangan Jalan Umum kepada Bupati Deli Serdang Cq Kepala Dinas Pekerjaan Umum Deli Serdang.

Dalam suratnya nomor : 600/1139 tanggal 22 Desember 2020 yang turut ditandatangani seluruh Kepala Desa dan Lurah serta tokoh masyarakat dan pemuka agama, Camat Galang memohon pemasangan Lampu Penerangan Jalan Umum (LPJU) sebanyak 40 titik.

Mulai dari pintu masuk Kecamatan Galang/tugu selamat datang (perbatasan Pagar Merbau – Galang) sampai dengan Simpang Tanah Abang serta beberapa titik LPJU yang membutuhkan perawatan.

Dalam surat itu, Camat Asma Fitriyan menjelaskan dasar permohonannya untuk mencegah terjadinya tindakan kriminal begal yang dalam tahun 2020 telah terjadi beberapa kali, mengingat jalan lintas yang cukup panjang dengan penerangan yang sangat minim.

Selain itu, untuk menunjang Program Pemerintah Kabupaten Deli Serdang yakni program BERSERI dan program kerja bersama pemerintah Kecamatan Galang yakni Galang BERSINERGI dengan konsep GBGM (Gerak Bersama Galang Membangun).

Dan juga untuk menunjang keselamatan pengguna jalan pada malam hari sebagai penerang mengingat jalan dimaksud sudah banyak yang berlubang.

Baca Juga : Anak Serba Jadi Kena Begal di Pondok Asam, Dirawat di Poliklinik Galang

Abdul Rahim, salah seorang warga Kelurahan Galang Kota saat ditanya desernews.com pendapatnya mengenai langkah yang dilakukan Camat Fitriyan, mengaku salut atas kepekaan Camat Galang itu.

Rahim tak hanya mengaku salut, tetapi juga mengucapkan terimakasih. Karena dirinya sering pulang kerja malam hari.

“Kalau dari dulu kita punya Camat seperti Pak Fitriyan, mungkin tidak ada lagi jalan yang gelap dan rawan begal”, ucap Rahim.

Rasa kagum yang sama juga disampaikan Ulil Santosa. Menurut Santoso, Kepala Dinas Pekerjaan Umum supaya segera merealisasikan surat permohonan Camat Galang tersebut. (01/DN)

Ilustrasi (istimewa)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button
Close
Close

Adblock Detected

Harap nonaktifkan aplikasi AdBlock nya terlebih dahulu.. Terima Kasih