Advertisement

Kemacetan Lalulintas Jalan Provinsi Desa Petumbukan dan Desa Paku Dibahas dalam Musrenbang Kecamatan Galang

Kondisi jalan lintas provinsi di Desa Petumbukan tampak sangat sempit.  Selain itu,  ruang bagi warga pejalan kaki juga tidak ada.

Galang, desernews.com
Kemacetan lalu lintas jalan provinsi di Pekan Petumbukan masuk pembahasan dalam Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Pemerintahan Kecamatan Galang.

Hal itu terungkap dari usulan desa desa yang disampaikan Camat Galang, Asma Fitriyan Syukri SSTP M.Si kepada Tim dari Pemerintah Kabupaten Deli Serdang yang hadir pada Musrenbang Senin kemarin (15/02/2021).

Sudah bukan menjadi rahasia umum lagi, bila kemacetan lalulintas di pekan Petumbukan itu sering menimbulkan kegaduhan dan perang mulut sesama warga.

“Kami berharap agar usulan jalur artenatif Desa Petumbukan yang pernah di bangun beberapa waktu lalu  segera di fungsikan kembali secara kontinyu dan permanen, dengan memasukkannya menjadi skala prioritas pembangunan pada tahun 2022. Sehingga ke depannya kemacetan di jalan lintas itu tidak terjadi lagi”, kata Camat Fitriyan.

Selain jalan artenatif Desa Petumbukan, Camat Galang juga meminta kepada Tim Pemkab Deli Serdang yang dipimpin Kepala Dinas Perhubungan Deli serdang, J Manurung sebagai mewakili Bupati H Ashari Tambunan, supaya memasukkan peningkatan jalan Desa Paku menjadi jalan aspal serta lampu penerangan jalan umum di seputaran jalan lintas provinsi Dusun I, Desa Timbang Deli.

“Kami juga meminta kepada bapak bapak Tim dari Pemkab Deli Serdang supaya memasukkan usulan desa desa d Kecamatan Galang menjadi skala prioritas realisasi pembangunannya. Seperti jalan Desa Paku dan lampu penerangan jalan mulai dari perbatasan Kecamatan Pagar Merbau menuju kota Galang”, kata Camata Asma Fitriyan.

Menanggapi usulan Camat Fitriyan tersebut, salah seorang Kabid di Danas PU Deli Serfang, Ir Robert berjanji akan menjadikannya skala prioritas dalam forum antar lintas SKPD SKPD Pemkab Deli Serdang.

“Kalau untuk abang kami ini, usulan yang disampaikannya pastilah akan kami prioritaskan. Karena kalau beliau sudah membuat usulan berarti itu sudah pasti sangat dibutuhkan masyarakat”, tutur Robert sambil tersenyum. Menurut Robert, ia akan membawa seluruh usulan Kecamatan Galang untuk di bahas di forum antar dinas Pemkab Deli Serdang.

Kepala Desa Petumbukan, Zulhifan Saragih SH saat dihubungi desernews.com, Rabu (17/02/2022) membenarkan usulan Camat Galang pada Musrenbang, Senin kemarin. Menurutnya, baik masyarakat Desa Petumbukan maupun masyarakat luar yang melintas sangat mengharapkan jalan aternatif guna mengantisipasi kemacetan lalulintas yang terjadi saban hari.

Harapan yang sama juga dikemukakan kepala Desa Paku, Meliati Sinaga. Menurut Meliati, sejak tahun 2004 jalan protokol Desa Paku tidak pernah mendapat perawatan hingga saat ini. Sementara kondisinya semakin memprihatikan. Selain penuh lubang, juga kerap kali menimbulkan debu setiap mobil melintas.

Hal itu membuat warga Desa Paku mengeluh dan marah, karena setiap hari harus menyiram badan jalan dengan air agar tidak menimbulkan debu.

“Tahun 2014 lalu warga masyarakat sudah sempat senang karena dikabarkan akan di aspal jalan protokol desa. Tetapi kenyataannya tidak terealisasi. Akhirnya dana desa 100 juta digelontorkan untuk memperbaiki jalan itu, ditambah bantuan CSR (Corporate Social Responsibility) dari perusahaan Mitra Kuring”, sebut Meliati.

Baik Meliati Sinaga maupun Zulhifan Saragih mengaharapkan usulan mereka yang telah dibahas di Musrenbang Desa dapat menjadi skala prioritas Pemkab Deli Serdang untuk segera direalisasikan.

Orang nomor satu di dua desa itu secara terpisah juga menyampaikan ucapan terima kasihnyanya Kepada Camat Galang, Asma Fitriyan Syukri yang dinilai berani menyuarakan secara langtang aspirasi warga mereka di forum resmi yang bergengsi tersebut.

Dikatakan bergengsi, karena Musrenbang tingkat kecamatan Senin kemarin dihadiri langsung oleh utusan Bupati Deli Serdang, Ashari Tambunan yakni Kadis Perhubungan, J Manurung dengan di dampingi Kabid Kabid dari seluruh Satuan Kerja Kepala Disana (SKPD) Pemkab Deli Serdang untuk menyerap aspirasi masyarakat Galang. Penulis : Nurdin Barus

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button
Close
Close

Adblock Detected

Harap nonaktifkan aplikasi AdBlock nya terlebih dahulu.. Terima Kasih