Anggiat Sinaga Warga Tanjung Morawa Tewas Tabrakan di L Pakam
Kenderaan Honda CB Kontra Avanza
Anggiat Sinaga (16) meregang nyawa usai Honda CB 150 R BK 2829 AJC yang ditumpanginya bertabrakan dengan mobil Avanza BK 1016 OZ di Jalan Imam Bonjol Simpang Bank Sumut, Kelurahan Lubuk Pakam III, Lingkungan V, Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang, Minggu (16/8/2020) dini hari.
Informasi diperoleh, kejadian laka lantas bermula saat mobil Avanza yang dikemudikan Muhammad Thalha (19) warga Jalan Sunda, Desa Bakaran Batu, Kecamatan Lubuk Pakam datang dari arah Kota Lubuk Pakam menuju ke arah Simpang Bank Sumut.
Setiba di lokasi mobil belok ke kanan. Dari arah berlawanan melaju Honda CB yang dikemudikan Alexander Tumanggor (22) warga Dusun VI Pasar 6, Desa Wonosari, Kecamatan Tanjung Morawa boncengan dengan Anggiat Sinaga (16) warga Pasar VII, Desa Wonosari, Tanjung Morawa.
Tabrakan pun tak terelakan. Anggiat Sinaga yang di bonceng tewas di tempat kejadian. Sedang pengemudi kreta Alexander Tumanggor mengalami luka memar di kepala dan dari kuping mengeluarkan darah serta luka robek di kaki.
Unit Laka Lantas Polresta Deli Serdang yang tiba di lokasi langsung melakukan olah TKP dan membawa korban ke RSUD Deli Serdang.
Kasat Lantas Polresta Deli Serdang Kompol Rina SN Tarigan, SIK mengatakan Anggiat Sinaga meninggal di tempat kejadian. Sementara Alexander Tumanggor hanya mengalami luka memar dan sudah di bawa ke RSUD Deli Serdang. “Anggiat Sinaga yang di bonceng meninggal ditempat kejadian, sementara Alexander Tumanggor hanya mengalami luka memar dan sudah di bawa ke RSUD Deli Serdang.
Sedangkan barang bukti sepeda motor dan supir mobil Avanza sudah kami amankan ke Unit Laka Lantas Polresta Deli Serdang untuk diperiksa,” ujar Rina.(03/DN)